Apa Adanya
Sudah kuputuskan untuk mulai memanggilmu kali ini.
Entah secara bicara, atau cukup dalam hati saja.
Kukatakan semua bebanku kepadamu,
Mulai hari ini.
Adalah seorang lelaki yang benar-benar kumengerti,
Tepat di depan mataku, dan berada dalam hatiku.
Tidak ada yang berubah.
Akan selalu sama, seperti yang Aku inginkan.
Karena kamu, adalah kamu apa adanya.
Bukan dia dan bukan siapa-siapa.
Itulah, yang selama ini telah membuatku begitu tertarik kepadamu.
Entah akan menjadi lucu, ataukah manis?
Mengetahui bahwa kamu telah membuatku bisa…
Sejauh ini mengungkapkan isi hatiku, kepada seorang lelaki.
Aku suka padamu.
Kukatakan, Aku Suka Padamu,
Karena kamu, adalah kamu.
Bukan siapa-siapa.
12 Oktober 2009
0 Komentar